Monday, August 13, 2012

AeroCool Sixth Element


AeroCool Sixth Element adalah casing komputer terbaru yang dikeluarkan oleh AeroCool. Dengan desain yang sederhana ditambah dengan aksen-aksen menyudut pada beberapa bagian menjadikan casing ini cukup eye catching. AeroCool Sixth Element ditawarkan dalam balutan warna puti dan hitam dengan aksen merah atau biru pada motherboard tray. Tampilan motherboard tray yang berwarna seakan menjadi tren baru setelah warna hitam solid yang telah lama digunakan oleh banyak produsen casing.

Di sisi eksterior casing ini menganut penutup pada bagian depan/ bezel dengan aksen segitiga pada bagian bawahnya. Pada bagian samping casing ini juga diberi aksen segitiga pada jendela samping dan begitu halnya dengan bagian atas casing ini.

Casing ini memiliki dimensi 510(tinggi) x 197(lebar) x 530(panjang)dan menggunakan material SECC steel dengan ketebalan 0,6mm


Pada bagian dalam AeroCool Sixth Element mampu menampung motherboard ber-form ATX dan M-ATX, bagian depan casing ini dapat menampung hingga 4 unit drive 5,25 inci. Sedangkan pemasangan drive 3,5 inci ditempatkan pada dua dudukan terpisah dimana masing-masing dapat menampung 3 drive 3,5 inci yang dapat dipasang tanpa menggunakan alat (tool-less design), selain itu bila anda menggunakan VGA card yang panjang, anda dapat melepas HDD cage untuk memberikan ruang lebih bagi VGA card anda. Penempatan drive 3,5 inci dalam casing ini juga telah menganut desain 90 derajat sehingga pengguna akan lebih dimudahkan bila ingin mengganti/meng-upgrade drive 3,5 inci mereka

Untuk mendinginkan komponen-komponen didalam casing ini AeroCool menggunakan kipas 14cm dengan aksen LEB biru pada bagian depan, pada bagian belakang tersedia kipas berukuran 12cm (opsional), pada bagian samping pengguna dapat menempatkan 2 kipas berukuran 12cm untuk menghembuskan udara dingin kearah motherboard dan untuk mempercepat udara panas keluar, casing ini dilengkapi dengan kipas 14cm dengan aksen LED biru pada bagian atas casing

Port I/O diletakkan dibagian atas casing, hal ini berguna untuk memudahkan akses pengguna, AeroCool Sixth Element dilengkapi dengan 2 x USB2.0 / e-SATA / Mic & headphone (AC97 & HD audio)

Fitur lain yang tak kalah pentingnya adalah casing ini telah memiliki fitur cable management yang baik, watercooling ready,