Monday, November 12, 2012

Tips Membersihkan Casing


"Kebersihan adalah sebagian daripada iman" itulah hal yang sering dikatakan, bagaimaan dengan casing anda? apakah cukup bersih? kapan terakhir anda membersihkannya?

Membersihkan casing dan komponen-kompoenen didalamnya adalah hal yang terlihat sederhana, namun dibalik itu ternyata ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar casing dan komponen didalamnya tampil bersih


Sebelum membersihkan casing anda sebaiknya mematikan dulu komputer anda, dalam kondisi komputer off mempermudah anda dalam melakukan pembersihan debu terutama yang berkaitan dengan komponen internal komputer

Untuk komponen eksterior, anda dapat membersihkannya menggunakan lap lembab karena lap lembab dapat lebih mudah mengangkat debu. Untuk kisi-kisi atau lubang udara serta sudut-sudut yang menyempit anda dapat membersihkannya dengan menggunakan kuas. Kuas dapat lebih menjangkau sudut-sudut yang sulit dicapai.

Jika perlu anda dapat menggunakan sedikit sabun untuk mempermudah menghilangkan noda-noda yang membandel, sedikit sabun sudah cukup mengingat noda yang menempel pada eksterior casing anda hanya noda jari atau debu-debu biasa. Setelah menggunakan sabun jangan lupa membersihkan sisa-sisanya untuk menghindari timbulnya bercak putih yang tertinggal dari cairan sabun yang mengering


Untuk sisi interior dan komponen-komponen didalam casing anda dapat menggunakan kipas atau kompressor agar debu-debu segera tertiup dan tidak mengendap disisi lain casing. Jika anda menggunakan kompressor atau udara bertekanan pastikan udara yang dikeluarkan benar-benar kering (tidak mengandung uap air) dan tekanannya tidak terlalu kencang

Kuas juga dapat digunakan untuk menyingkirkan debu dari slot PCi-X atau slot RAM serta sirip-sirp heatsink

Untuk membersihkan bilah kipas yang berdebu anda dapat menggunakan lap lembab. Hal itu cukup efektif untuk membersihkan debu-debu yang menempel

Setelah membersihkan komponen interior dan eksterior casing anda, hal terakhir yang harus dilakukan adalah mengecek kembali kabel-kabel dan pastikan semua ok sebelum menghidupkan kembali komputer anda

selamat bersih-bersih...